Pelatihan Super Unggul Amikom Yogyakarta 2018 Sangat Berkesan Untuk Calon Mahasiswa

Monday, April 30, 2018



Setelah kemarin sibuk ujian, ujian, ujian dan ujian (maklum anak kelas 12) sekarang bisa ngeblog lagi dan ngeshare-ngeshare pengalaman sama kalian semua.

Jadi, disini aku mau ngeshare pengalaman tentang Pelatihan Super Unggul (PSU) yang kemarin ku ikuti dari tanggal 24 - 28 April 2018 di Universitas Amikom Yogyakarta. Btw, aku ambil S1 jurusan Informatika guys.....

PSU adalah kegiatan yang diadakan Universitas AMIKOM Yogyakarta setiap tahun selama 5 hari dan wajib diikuti para calon mahasiswa. PSU bertujuan untuk membekali para calon mahasiswa menjadi pribadi yang percaya diri dan bermental positif. Selain itu, nantinya presensi PSU kehadiran kita digunakan untuk nilai 2 sks.

Materi yang diberikan selama 5 hari diantaranya:
  • Hari Pertama, materi Membangun Suasana dan TAT & PR Who Am I
Sesi pertama, setiap siswa saling berkenalan.
Sesi kedua, setiap siswa ditugaskan untuk menulisakan cerita khayal/mimpi masing-masing di buku kegiatan PSU yang sudah dimiliki. Setelah selesai, diberi PR untuk mengetahui 'Siapa sih diri kita / Who Am I?' dengan mengisi pertanyaan-pertanyaan di buku kegiatan PSU.
  • Hari Kedua, materi Presentasi Who Am I dan IRS
Sesi pertama, mahasiswa dipilih oleh fasilitator (pemberi materi PSU) untuk mempresentasikan hasil PR yang diberikan kemarin.
Sesi kedua, IRS (Inventarisasi Reaksi Sosial). Sesi ini bertujuan untuk mengenali motif sosial pada diri, mengenali karakter pribadi dan melakukan langkah-langkah memperbaiki karakter.
  • Hari Ketiga, Keswadayaan dan Diskusi Kegemilangan
Sesi pertama, Keswadayaan, para peserta di bentuk kelompok-kelompok dan di beri game yang sangat mengedukasi serta dapat lebih saling mengenal dan mengakrabkan setiap peserta satu sama lain.
Sesi kedua, Diskusi Kegemilangan yang bertujuan untuk membuat target sesuai diri masing-masing mahasiswa agar dapat lulus dengan hasil yang memuaskan.
  • Hari Keempat, Joe & Harry Window dan Mendengar Aktif
Sesi pertama, Joe & Harry Window. Pada sesi ini kami diberi tips bagaimana menjadi pribadi yang baik di lingkungan.
Sesi kedua, Mendengar Aktif. Pada sesi ini kami diajarkan bagaimana menjadi pendengar baik bagi orang-orang disekitar.
  • Hari Kelima, Goal Setting, Mengubah Kegagalan Menjadi Kesuksesan, Ikrar Diri dan Surat Diri
Sesi pertama, kami diajarkan bagaimana membuat tujuan untuk sukses dimasa depan dan memikirkan rencana lain saat tujuan utama gagal diraih dengan menuliskannya di buku kegiatan PSU.
Sesi kedua, kami satu persatu membacakan tujuan masing-masing.


Menurutku, kegiatan PSU ini sangat menyenangkan dan berkesan, fasilitator yang ramah, kocak dan seru ditambah lagi kenal teman-teman baru yang bermacam-macam sifat dan asal daerahnya.

You Might Also Like

0 komentar